Proyek Perubahan, Kadis Kominfo Tana Toraja Launching Website Tiga Lembang/Kelurahan

MAKALE- KINAWAKOMI akronim dari Ketersediaan Informasi Pengguna Wadah Komunikasi adalah merupakan ide cemerlang dari Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Ir. O. Berthy Mangontan sebagai upaya memenuhi kebutuhan layanan informasi hingga ke tingkat Lembang (Desa) dan Kelurahan di Kabupaten Tana Toraja.
Melalui inovasi KINAWAKOMI, Ir. Berthy Mangontan membuat website di Tiga Lembang/Kelurahan di Tana Toraja yaitu Website Kelurahan Tongko Sarapung Kec. Sangalla, Kelurahan Rante Kalua Kec. Mengkendek dan Lembang Kole Barebatu Kec. Malimbong Balepe.
Ada serangkaian kegiatan yang dilakukan terkait inovasi KINAWAKOMI mulai dari perencaaan, pelatihan admin website Lembang/Kelurahan, Sosialisasi penggunaan Website, Launching dan evaluasi serta penyusunan laporan.
Bertempat di Ge’tengan, Kantor Kelurahan Rantekalua, Kecamatan Mengkendek, Kamis 17 September 2020, proyek Perubahan KINAWAKOMI memasuki tahapan sosialisasi dan dilaunching secara resmi.
Sosialisasi dan launching KINAWAKOMI ini dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Tana Toraja Victor Datuan Batara dan Sekretaris Daerah Semuel Tande Bura yang juga sekaligus sebagai mentor, Camat Mengkendek, Lurah Rantekalua dan sejumlah tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan penggiat media social / IT.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Tana Toraja Victor Datuan Batara mengapresiasi proyek perubahan KINAWAKOMI yang diharapkan dapat menjadi sebuah terobosan dalam mengakses data dan informasi bagi masyarakat umum.

Victor Datuan Batara mengatakan laman website Lembang / Kelurahan ini terdapat beberapa fitur yaitu profil Lembang/Kelurahan, Data Potensi Lembang/Kelurahan, Berita, Galleri, Event di Lembang/Kelurahan termasuk fitur Pengaduan masyarakat terkait pelayanan publik, Semoga kita semua arif dan bijak dalam menggunakan dan memanfaatkan Informasi Teknologi demi kemajuan dan kesejahteraan masyarakat.
Victor berharap kegiatan ini tidak hanya sampai disini saja tetapi aparatur Lembang/Kelurahan senantiasa mengupdate data dan informasi sehingga dapat berguna bagi masyarakat luas, begitupun dengan Lembang/Kelurahan lainnya kiranya semua berlomba-lomba memanfaatkan teknologi IT dalam memajukan daerahnya.
Sementara itu, Sekretaris Daerah Semuel Tande Bura mengatakan sekarang masyarakat dituntut lebih jeli, bijak dan cerdas dalam memanfaatkan perkembangan Teknologi Informasi yang ada sehingga Kita berterima kasih dengan adanya proyek perubahan KINAWAKOMI, semoga semua Lembang/Kelurahan nantinya juga memiliki website sehingga data dan informasi bisa kita akses secara valid dan lengkap serta tepat waktu.
“Oleh karena itu aparatur Lembang/kelurahan segera mempersiapkan diri jika tidak ingin ketinggalan oleh daerah lain” tegas Semuel Tande Bura
Inovasi Kadis Kominfo Tana Toraja Ir. O. Berthy Mangontan ini merupakan tugas pokok dan fungsi sebagai Kadis Kominfo pada level kebijakan dan merupakan salah satu syarat dalam mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II Angkatan VIII (yang dulu dikenal sebagai DIKLATPIM II).
Adapun website tiga Lembaga /kelurahan yang sudah dibuat melalui Proyek Perubahan KINAWAKOMI adalah Website Kelurahan Tongko Sarapung Kec. Sangalla dengan alamat www.keltongkosarapung.tanatorajakab.go.id
, Website Kelurahan Rante Kalua Kec. Mengkendek dengan alamat www.rantekalua.tanatorajakab.go.id
, Website Lembang Kole Barebatu Kec. Malimbong Balepe’ dengan alamat www.kolebarebatu.tanatorajakab.go.id.
Laman Website yang diinisiasi ini terintegrasi dengan webite resmi Pemerintah Kabupaten Tana Toraja di www.tanatorajakab.go.id.(*tim)